Review Software DAW PreSonus Studio One 3 - Pastipas.COM
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Review Software DAW PreSonus Studio One 3


Studio One merupakan sebuah software atau aplikasi Digital Audio Workstation (DAW) dari PreSonus yang biasa digunakan dalam produksi musik misalnya untuk melakukan rekaman ataupun mixing & masterin suatu trek music. Sebuah DAW pada dasarnya memiliki fungsi dasar yang standar yaitu melakukan input suatu trek musik dan melakukan pemrosesan pada trek tersebut serta dapat dilakukan penggabungan dengan beberapa trek lain, setelah itu penggabungan trek tersebut dapat dirender menjadi sebuah file musik utuh yang dapat dinikmati oleh pendengar. Sangat banyak jenis software DAW yang dapat kita temui selain Studio One, namun Studio One mampu memberikan berbagai fitur yang unik dan keren dimana fitur tersebut hanya dimiliki oleh studio one.

Desain dan Tampilan

Dari segi antarmuka atau tampilan dibandingkan software DAW lain, Studio One 3 ini memiliki kesan yang terlihat sedikit ramai, namun anda akan terbiasa setelah menggunakannya. Fitur unik dari Studio One 3 yaitu software ini mampu memberikan warna yang berbeda untuk setiap channel dan trek, meskipun terlihat sederhana namun fitur ini akan sangat membantu terutama ketika anda mengerjakan proyek yang rumit dan melibatkan banyak channel. Adanya perbedaan warna dapat membantu kita dalam manajemen channel karena kita akan dengan mudah mengingat suatu channel dari warnanya saja. Fitur drag & drop juga sangat membantu pada DAW ini meskipun fitur ini juga dimiliki oleh jenis DAW lain.

Fitur

PreSonus Studio One 3 menawarkan paket yang menarik dari segi fiturnya yang akan sangat banyak jika disebutkan semua. Salah satu fitur menarik yang banyak disukai adalah fungsi browser untuk konten baru dimana hal ini akan memungkinkan pengguna untuk melakukan pencarian sampel atau efek dengan sangat mudah. Mengingat bahwa jumlah sampel dan plug-in efek yang ada sangat banyak sehingga dengan fitur browser ini akan sangat memudahkan anda. Studio One 3 juga muncul dengan membawa 36 Native Effect serta 5 jenis instrumen virtual dimana jumlah tersebut bisa anda tambah dengan menginput plug-in atau VST secara manual. 

Performa

Studio One 3 bekerja dengan sangat ringan dan lancar bahkan ketika dia bekerja dengan beban yang tinggi untuk mengerjakan suatu proyek musik. Hal ini dapat dilihat ketika anda menggunakan banyak VST dan efek dalam satu waktu maka otomatis kerja PC akan semakin berat, namun software ini tidak mengalami kendala apapun tentunya dengan didukung spesifikasi PC yang mumpuni juga.

Instrumen Virtual

Seperti yang telah disinggung bahwa Studio One 3 menawarkan 5 jenis instrumen virtual yaitu Impact, Mai Tai, Mojito, Presence XT dan SampleOne. Impact adalah instrumen virtual drum dengan 45 kit dan 34 MVP Loops yang berisi kit drum dan efek tertentu. Mai Tai adalah instrumen synthesizer dengan menggunakan 2 osilator, 2 LFO, kontrol filter, envelope, modulasi, delay, reverb, dan kontrol noise. Mojito adalah jenis synth lain yang memiliki 59 patch yang dapat anda kustomisasi dan anda buat sendiri. Lalu Presence XT juga merupakan synth pada Studio One 3 dimana kehadiran XT ini mencakup semua instrumen seperti gitar, organ, perkusi, bass, efek, string, dll. Sedangkan SampleOne adalah suatu sampler yang memungkinkan anda mengimpor loop dan file audio baik sebagain atau secara keseluruhan. 

Rantai FX

Seperti DAW pada umumnya, setiap DAW pasti memiliki rantai efek untuk masing-masing trek pada channelnya. Dalam Studio One 3 ini memiliki rantai FX yang cukup panjang dimana hal ini memungkinkan anda untuk lebih kreatif dengan efek yang ada melalui kombinasi dari efek efek yang tersedia. Setiap channel memiliki slot FX yang dapat digunakan untuk routing efek dengan cara drag & drop efek yang anda inginkan dari browser. Bahkan anda juga dapat menggunakan splitter dalam editor channel yang akan memperluas routing efek yang anda buat. Routing efek yang telah anda buat juga nantinya dapat disimpan sebagai suatu preset efek sehingga anda dapat menggunakannya sewaktu-waktu tanpa harus melakukan setting ulang dari awal.

Konklusi

PreSonus Studio One 3 ini merupakan paket lengkap untuk anda yang ingin melakukan produksi proyek musik mulai dari proses rekaman hingga proses mixing dan masteringnya semua dapat dilakukan dalam satu software ini. Semua genre dapat dikerjakan dengan software ini baik genre musik pop bahkan EDM sekalipun juga bisa. Studio One 3 menjadi salah satu DAW versi entry-level paling baik sehingga sangat cocok untuk anda yang pemula dan baru terjun ke dalam dunia produksi musik. Jumlah tools, sampel, serta plug-in bawaan Studio One 3 ini memang sudah cukup untuk membuat musik dengan maksimal. Faktor lain yang perlu dipertimbangkan adalah kemampuan perekaman multitrack yang didukung oleh software DAW ini sehingga menjadi kelebihan tersendiri.